Bersatu Merayakan Budaya: Suksesnya Festival di Sembalun Bumbung Hasil Kolaborasi Mahasiswa Unram dan UIN Malang

 

Dok. Mahasiswa KKN PMD Unram dan KKN UIN Malang Desa Sembalun Bumbung

Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Pemberdayaan Masyarakat Desa (PMD) Universitas Mataram sukses selenggarakan Kegiatan Festival Budaya "Seni Kita, Warisan Kita: Bersama Melestarikan Budaya Desa"

Program kerja ini merupakan bentuk kolaborasi kami dari KKN UNRAM dengan KKN UIN MALANG yang melaksanakan KKN di Desa Sembalun Bumbung sebagai salah satu upaya dan pemahaman kepada masyarakat Desa Sembalun Bumbung akan pentingnya melestarikan budaya desa agar tetap terjaga dan terlaksana karena Sembalun Bumbung ini kental akan adat istiadat nya. Sasaran yang dituju yakni adik adik siswa SD 1,2,dan 3 desa Sembalun Bumbung. Kegiatan ini diselenggarakan di pendopo Bale Adat Sembalun Bumbung dan dihadiri kurang lebih 50 adik adik SD 1,2, dan 3 serta para bapak ibu guru sebagai pendampingnya. Acara ini dihadiri juga oleh bapak Kepala Desa Sembalun Bumbung, Tokoh-tokoh Adat, pemuda adat serta teman teman mahasiswa KKN Unram dan KKN UIN Malang. Kegiatan ini memiliki rangkaian acara yaitu penampilan tari Tandang Mendet, Sosialisasi tentang kebudayaan, Games, Lomba Cerdas cermat, Lomba tari kreasi, penampilan gendang beleq dan diakhiri dengan penyerahan hadiah oleh temen-temen KKN. 

 

“Kegiatan ini merupakan wadah untuk adik adik SD dan pemahaman tentang melestarikan budaya setempat. Bertujuan untuk memperkenalkan budaya sejak dini yang nantinya tetap terjaga warisan yang ada di Desa Sembalun Bumbung ini dan juga tetap menjadi icon budaya. Saya berharap, melalui Festival Budaya ini, kita semua dapat memperoleh pengalaman yang berharga, menambah wawasan, dan semakin mencintai budaya kita yang luar biasa. Semoga acara ini berjalan lancar dan sukses, serta dapat memberikan inspirasi untuk terus menjaga dan melestarikan kekayaan budaya yang ada,” ujar Dendy Anshari Akbar, Ketua Kelompok KKN PMD UNRAM Desa Sembalun Bumbung.

 

Bapak Kepala Desa Sembalun Bumbung,Bapak Sunardi memberikan apresiasi dan dukungan atas pelaksaan Festival Budaya ini “Kita bersyukur dan berterima kasih kepada kakak-kakak KKN PMD Universitas Mataram dan KKN UIN Malang yang telah menyelenggarakan kegiatan ini. Semoga dengan kegiatan ini anak anak dan masyarakat tetap menjaga dan melestarikan budaya desa setempat dan begitu pentingnya mengenalkan budaya sejak dini kepada adik adik apalagi diperkenalkan sejak Sekolah Dasar (SD).

 

Kegiatan Festival Budaya ini di awali dengan sambutan-sambutan, penampilan Tari Tandang Mendet, penyampaian sosialisasi kebudayaan, games, lomba cerdas cermat, lomba tari kreasi, penyerahan hadiah dan diakhiri dengan penampilan gendang beleq serta dokumentasi.

 

Semoga dengan terselenggaranya Festival Budaya ini yang didukung oleh sejumlah pihak, diharapkan dapat menjadikan wadah buat Adik- adik kita sebagai pemahaman awal tentang pentingnya melestarikan budaya desa dan mendorong masyarakat baik anak-anak, remaja dan orang dewasa untuk membuka pemahaman tentang budaya dan adat istiadat sehingga dapat memberikan dampak positif di Desa Sembalun Bumbung.


Rate this article

Loading...

Posting Komentar

IDCloudHost | SSD Cloud Hosting Indonesia

© MATA KAMPUS. All rights reserved.